Mahasiswa dari Yaman Magang di SD Muhammadiyah Pakem

SD Muhammadiyah Pakem terus menjalin kerjasama dengan Kantor Urusan Internasional Universitas Islam Indonesia. Setelah beberapa mahasiswa dari Thailand, Filipina, kini giliran mahasiswa dari negara Yaman praktik mengajar selama bulan November-Desember 2021. Tiga mahasiswa internasional berwarga negara Yaman dari Universitas Narotama Surabaya praktik mengajar di SD Muhammadiyah Pakem dalam rangka program Community Service sebagai salah satu wujud kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN). Mahasiswa semester 7 bernama Ala Ali Qasem Al Raimi mengajar Bahasa Inggris dan Bahasa Arab kelas 6 secara tatap muka, Mohammed Ahmed Omar Ba Karman mengajar kelas Hafalan kelas 5 secara daring dan Mohanad Abdulrahman Omar Ba Karman mengajar Komputer (Multimedia) kelas 6 secara daring melalui zoom meeting.

Ala Ali Qasem Al Raimi yang biasa dipanggil dengan nama Nda Ala ini cukup fasih berbahasa Indonesia. Beliau merasa senang sekali berkesempatan mengajar di SD Muhammadiyah Pakem. Ia memilih dan mengajukan sendiri untuk dapat  KKN di SD Muhammadiyah Pakem, setelah mempelajari terlebih dahulu di laman (website) sekolah-sekolah yang berlokasi di dekat tempat ia tinggal untuk melanjutkan S2 nantinya. Nda Ala sudah terdaftar akan melanjutkan S2 di Universitas Islam Indonesia setelah menyelesaikan S1 Teknik Sipil di Universitas Naratama.


    Kirim Komentar